Cara Merawat Serta Menjaga Kesehatan Ikan Hias

Cara Merawat Serta Menjaga Kesehatan Ikan Hias

Setiap orang memiliki kegemaran memelihara jenis hewan peliharaan yang berbeda-beda. Kalian bisa memelihar berbagai jenis hewan yang kalian suka dan inginkan, hanya saja ada beberapa hal yang perlu kalian perhatikan dalam menjaga kestabilan kesehatan ikan hias kalian. Ikan hias memerlukan berbagai fasilitas yang memadai, untuk dapat melangsungkan keberlangsungan hidupnya. Oleh sebab itu, simaak tips cara memelihara ikan hias yang tepat agar terus hidup sehat. Simak cara lengkapnya di bawah ini.

Tips Merawat Kesehatan Ikan Hias Agar Terjamin

1. Aquarium Harus Memadai

Kalian harus memilih aquarium terbaik yang memiliki bentuk kecil maupun besar. Kalian juga harus memastikan aquarium yang akan digunakan dalam kondisi bersih, kalian bisa mencucinya menggunakan sabun. Hal ini akan membantu aquarium menjadi lebih kesat dan memadai untuk digunakan. Lalu kemudia ini dengan air secukupnya tidak terlalu berlebihan. Air sangat diperlukan oleh ikan, karena air merupakan kehidupan ikan, tetapi biarpun begitu kalian tidak bisa mengisi air aquarium dengan penuh. Kalian bisa mengisi sebanyak 3 perempat saja. Sebaiknya kalian juga memasukkn beberapa batu alm yang dapat membuat PH air menjadi stabil.

2. Mengganti Air

Kalian juga harus menggaanti air aquarium paling lambat seminggu sekali saja. Kalian bisa menggunakan sebuah selang berukuran kecil atau berdiameter 1 cm. Tetapi jangan menguras airnya, kalian hanya perlu menyisakan 25% saja lalu memberikan air baru.

3. Menstabilkan PH Air

Tingkat keasaman air atau PH air akan sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan hidup ikan. Di mana untuk memeliharanya, kalian perlu mengusahakan PH selalu dalam keadaan stabil 7 hingga 8 PH saja untuk dapat menstabilkan kandungan air tersebut.

4. Menghindari Air Dari Resiko Klorin

Air ledeng pada umumnya memiliki kandungan klorin yang lebih tinggi. Jika air terus digunakan sebagai media pemeliharaan ikan di dalam akuarium kecil tentunya tips untuk memelihara ikan yang ada di dalamnya bisaa mati karena akan mendapatkan racun, sehingga pastikan air bebeas dari klorin maupun kaporit.

5. Memberikan Pakan Alami

Untuk kalian yang ingin memberikan pakan, sebaiknya memberikan pakan alami. Hal ini akan membantu aquarium dalam keadaan bersih dan terhindar dari bahan organik yang ada pada dasar akuarium mini tersebut. Sebab jika dimakan maka pakan tersebut bisa tetap mengalami penguraian.

6. Membuat Ventilasi Udara

Tidak apa jika kalian ingin menutup akuarium kalian, karena takut ikan kalian loncat keluar. Tetapi kalian bisa pastikan tidak semuanya tertutup ya, kalian bisa membuat ventilasi agar dapat memberikan udara pada air di aquarium.

7. Menghindari Sinar Matahari Secara Langsung

Tipd berikutnya adalah akuarium yang berisi ikan yang memperoleh paparan sinar matahari secara langsung dapat memicu banyak ganggang hijau yang muncul dan membuat akuarium menjadi kotor dan terlihat kehijauan. Hal ini pastinya akan berpengaruh buruk kepada kesehatan dan keberlangsungan hidup ikan kalian.

8. Memilih Ikan yang Tepat

Dan yang terakhir adalah kalian harus memilih jenis ikan yang tepat, jangan sampai ukuran aquarium yang kalian gunakan terlalu sempit untuk aktivitas pergerakan ikan yang kalian pelihara ya. Kalian bisa memelihara sejenis ikan platis, guppy, dan juga cupang.

Nah itu dia 8 tips cara terbaik yang bisa membantu kalian dalam menjaga kesehatan memelihara ikan hias kesayangan kalian. Perhatikan beberpa atips yang kami bagikan di atas agar keberlangsungan hidup ikan kalian akan tetap terjaga.